Selasa, 02 Juni 2015

Bhineka Tunggal Ika

group 1 "Cublak-cublak suweng"
(dok. maryam)
Hallo Dost, berjumpa lagi dengan pustakawan ngapak lagi nih. Pasti pada kangen ya?? hehe.
Oke, sebelum pustakawan ngapak bercerita, pustakawan ngapak mau nanya kepada dosto semua.
"Apa yang kalian kangenkan ketika masa kecil?" tentunya adalah bermain. Permainannya seperti bermain benteng, pak-pak dor, mobil2an dari bambu, egrang, dan masih banyak lagi yang tentunya membuat kita pengen menjadi anak kecil lagi. hehe. Oke, kali ini pustakawan ngapak akan menceritakan sebuah kegiatan yang Insya Allah mampu memunculkan kembali kenangan-kenangan masa kecil kita semua. Lumayanlah, bernostalgia :D

Kegitan ini bernama "Pameran Literasi dan Budaya 2015" dengan tema "Dolanan Tradisional". Acara ini berlangsung dari  tanggal 26-27 Mei 2015 di Gelanggang Eska UIN Sunan Kalijaga. Acara ini diikuti oleh 10 stand dolanan anak. 8 diantaranya stand dari mahasiswa IP S1, kemudian dari stand prodi dan stand IP D3.

Kebetulan, pustakawan ngapak merupakan salah satu anggota stand yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Stand tersebut bernama "Cublak-Cublak Suweng" yang bertemakan Bhineka Tunggal Ika karena memang menampilkan beragam versi mantra cublak-cublak suweng di Indonesia.

Berbeda-beda tapi satu jua. Hehe..

Dan ini sedikit video cublak-cublak beragam versi tersebut :)


Hari Pertama Pameran

Hari pertama pameran adalah acara pembukaan yang langsung dibuka oleh Dekan Fakultas Adab dan Ilmu Budaya, Bapak Zamzam Afandi. Setelah acara pembukaan, pengunjung pun berdatangan. Pengunjung pertama adalah anak TK dan PAUD UIN Sunan Kalijaga. Wah.. asyik sekali bisa bermain dengan anak-anak ini. Ada yang aktif banget, ada yang diem aja, dan ada-ada aja tingkah mereka. Membuatku kangen main bareng dengan ponakanku yang ada di gunungkidul. Hehe.
Bermain bersama anak TK-PAUD UIN SUKA
(dok. Maryam)

Acara selanjutnya adalah Show and tell. Acara tersebut diikuti 11 mahasiswa IP S1 dan D3 yang sebelumnya telah lolos seleksi. Acara ini sungguh menghibur, walaupun menggunakan bahasa inggris tapi pahamlah sedikit-sedikit. Hehe.. Kebutulan di Stand cublak-cublak suweng ini ada dua nominator yang ikut acara ini, yaitu Abdul Mutaal Hakim dan Hana Rosila. Penampilan mereka sangat WOW :D. 

Dilanjutkan acara IP talent yang merupakan acara dadakan, tepatnya dirahasiakan. Ya, IP talent ini sengaja dirahasiakan oleh penyelenggara karena hendak melatih para penghuni stand agar selalu siap menghadapi kemungkinan yang tidak terduga dalam hidup seperti ini. Karena dadakan, kontan saja stand cublak-cublak suweng bingung mau menampilkan apa. Awalnya mau nyanyi bareng lagu nasional Tanah Air yang sesuai dengan tema stand ini. Baru latihan aja udah gak yakin, suaranya fales semua, terutama Aku. Hahaha.. Untungnya stand kelompok cublak-cublak suweng ini punya Hana Rosila, akhirnya dia yang mewakili kami semua dengan menampilkan seni beladiri karate "Saipei"

Yeh.. Terselamatkan juga :D

Hari Kedua Pameran

Rabu, 27 Mei 2015. Acara pertama adalah pementasan, dari musik sampai tari. Waktu awal acaranya merasa terganggu, karena pustakawan ngapak sedang konsen-konsennya mendengarkan dan menonton video clip lagu India. Hehe.. Tapi akhirnya kualihkan konsentrasiku ke acara pementasan ini dan bisa move on dari India.

Untuk pengunjung hari kedua banyak dari kalangan mahasiswa dan dosen. Bahkan ada mahasiswa dari pasca sarjana UGM yang menghadiri pameran ini. Pustakawan ngapak kira tidak ada mahasiswa selain mahasiswa Ilmu Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga yang hadir di pameran ini.

Yeh, promosinya berhasil sampai ke UGM pemirsah :D


foto bareng mahasiswaUGM
(dok. Mas Iwan)



Acara selanjutnya adalah Talkshow dengan Narasumber Bapak Bambang Nursinggih dan Bapak kelik membahas tema Pelestarian Budaya Lokal dimoderatori oleh Saudara Fuad Wahyu Prabowo. Jujur, walaupun pustakawan ngapak orang jawa tapi tidak bisa berbahasa jawa krama, apalagi krama inggil. Ya seperti yang narasumber gunakan (krama inggil), hanya sedikit yang bisa saya tangkap dan akhirnya lebih memilih menemani pengunjung stand.

Acara talkshow pun berakhir, detik-detik yang mendebarkan pun dimulai. Pasalnya akan dibacakan pemenang-pemenang dari kegiatan ini. Dari stand terbaik, talent terbaik, dan show and tell terbaik..
.
.
.
.
Alhamdulillah....

Stand cublak-cublak mendapat juara 2 kategori stand terbaik :) selain itu kebahagiaan stand kami juga bertambah karena Hana Rosila mendapatkan juara 2 dalam perlombaan show and tell.
Rasanya semua kerja keras kelompok kami (cublak-cublak suweng) terbayarkan sudah. Dari nyari baju sampai nyari bambu semua terasa indah...

pemberian hadiah ke stand cublak-cublak suweng
(dok. Mas Irwan)



Thanks to:

  • All group 1 Cublak-cublak suweng
  • Kelas A Ilmu Perpustakaan yang kompak selalu
  • Ibu Labibah selaku penyelenggara acara ini
  • Prodi Ilmu Perpustakaan
  • dan semua yang telah berperan dalam terselenggaranya kegiatan ini..
#IDKS2015
#Cublak-cublak suweng
Latest
Next Post

0 komentar: